Bea Cukai Pontianak Gelar Buka Bersama dan Mabit

POSTED BY ADMIN

Kamis 23/5 Bea Cukai Pontianak bersama Bea Cukai Wilayah Kalimantan Barat, menyelenggarakan kegiatan Buka Bersama dan Mabit (Malam Pembinaan Iman dan Taqwa) di Aula Bea Cukai Pontianak.

Kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan Bea Cukai Pontianak di Bulan Ramdhan selain kegiatan rutin pembagian takjil gratis yang juga akan berakhir pada hari senin 27/5.

Para peserta terdiri dari pejabat dan pegawai Bea Cukai beserta keluarga, dari kantor Wilayah ( Beacukai Wilayah) dan juga pelayanan ( Bea Cukai Pontianak). Menjelang berbuka, semua yang hadir mendengarkan ceramah dari ustadz DR. Harjani Hefni Lc. Ma. yang bertema tentang Taqwa.

Kemudian setelah shalat Isya dan tarawih, diadakan lomba Hafalan Alquran, dengan dua kategori yaitu : Hafalan surah pilihan yang terdiri dari surah ‘Abasa, Al-Buruj, Al-Ghasiyah dan Al-A’la; dan kategori berikutnya adalah Hafalan Juz 30.

Azhar Rasyidi, Kepala Kantor Wilayah DJBC Kalimantan Barat telah menyediakan dua buah sepeda, untuk dihadiahkan kepada pemenang khusus untuk kategori hafal Juz 30 Alquran, sedangkan untuk kategori surah pilihan para pemenang akan mendapatkan uang tunai.         

Setelah lomba hafalan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan khataman Quran oleh seluruh peserta, kemudian peserta bisa beristirahat. Pada pukul 02.30 dini hari peserta melaksanakan kegiatan Qiyamul Lail. Setelah shalat Qiyamul lail berjamaah, para peserta makan sahur bersama.

Kegiatan Mabit ditutup dengan shalat Subuh Berjamaah di Mesjid Al-Amalu.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini, selain untuk mempererat silaturahmi antar pegawai, dan meningkatkan semangat beribadah di bulan Suci ini, juga untuk memperkokoh jiwa korsa para pegawai Bea Cukai Wilayah, dan Bea Cukai Pontianak sehingga bertambah baik dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.