Konser Penggalangan Donasi Bea Cukai Pontianak #beacukaipeduli

POSTED BY ADMIN

Bea Cukai Pontianak mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang menjadi donatur dalam konser virtual penggalangan Donasi untuk masyarakat terdampak pandemi Covid-19.

Terkumpul donasi sekitar Rp 93 Juta atau tepatnya Rp 93.313.724 dalam penggalangan donasi yang menghadirkan Band Coffternoon sebagai bintang tamu dalam “Konser Virtual Penggalangan Donasi Bea Cukai Peduli”

Kepala Bea cukai Pontianak Achmat Wahyudi mengatakan penyelenggaraan “Konser Virtual Penggalangan Donasi Bea Cukai Peduli” yang bekerja sama dengan Event Bea Cukai di bawah Direktorat Kepabeanan Internasional dan Antar Lembaga (Dit. KIAL) Kantor Pusat Ditjen Bea dan Cukai.

"Kemarin kegiatan itu kita gelar pada Jumat 6 Agustus 2021 malam di aula kantor Bea Cukai Pontianak, kemudian di live streaming kan melalui akun media sosial resmi milik Bea Cukai Pontianak,"kata Achmat Wahyudi pada Minggu 8 Agustus 2021.

Lanjutnya, dalam kegiatan ini Bea Cukai Pontianak turut menggandeng Yayasan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Kalimantan Barat sebagai salah satu organisasi kemanusiaan global profesional berbasis kedermawanan dan kerelawanan masyarakat

"Dan tujuan kita di laksanakan kegiatan ini Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak COVID-19, "ungkapnya.

Kemudian Kepala Bea cukai Pontianak ini pun bersyukur kegiatan terlaksana lancar dan di sambut antusias oleh masyarakat yang menyaksikan melalui virtual.

"Alhamdulillah, donasi yang terkumpul berjumlah Rp93.313.724. Hasil donasi tersebut disumbangkan ke beberapa tempat yang membutuhkan melalui Yayasan ACT Kalimantan Barat."kata Achmat Wahyudi

"semoga dengan berhasilnya terkumpul donasi yang nantinya di salurkan oleh ACT Kalbar, dapat bermanfaat oleh Masyarakat penerima bantuan, "pungkasnya.


Source: TribunPontianak.co.id