KPPBC TMP B Pontianak menggelar Survey Kepuasan Pengguna Jasa, Selasa 5 September 2017. Kepala KPBC TMP B Pontianak, Dwiyono Widodo, didampingi Kepala Seksi Kepatuhan Internal Agung Subarkah mengatakan, kegiatan survey pengguna jasa tahun 2017 dilakukan sesuai Surat Direktur Kepatuhan Internal Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Nomor S-300/BC.08/2017, tanggal 18 Juli 2017. Survey yang dilakukan terhadap pengguna jasa untuk mengetahui tingkat kepuasan terhadap pelayanan di KPPBC TMP B Pontianak selama kurun waktu satu tahun terakhir dan evaluasi terhadap pelayan dan fasilitas untuk memperbaiki kekurangan yang ada.“Survey kepuasan pengguna jasa ini merupakan sebuah kegiatan tahunan dan sebagai bentuk komitmen dari Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC), dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Sehingga bisa mencegah pelanggaran/tindak pidana korupsi di DJBC, khususnya di KPPBC TMP B Pontianak. Kuisioner yang diberikan ini terdiri dari belasan pertanyaan, yang berkaitan dalam sistim pelayan di KPPBC TMP B Pontianak. Baik tentang pelayan dokumen, dan fasilitas kantor yang ada.