Tarhib Ramadhan 1444 H

POSTED BY ADMIN

Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H, Rabu (15/03/2022) Bea Cukai Pontianak menyelenggarakan kegiatan Tarhib Ramadhan. Tarhib Ramadhan diisi dengan kajian oleh Ustadz Dr. Didik M. Nur Haris Lc. MA dan diikuti seluruh pegawai muslim yang berdinas di dalam kantor.
Dalam ceramahnya, Ustadz Dr. Didik M. Nur Haris Lc. MA menyampaikan pesan “Umat muslim hendaknya membangun kegembiraan dan segera mempersiapkan diri untuk menyambut Bulan Ramadhan. Ramadhan merupakan fasilitas untuk memperbaiki dan mengupdgrade diri dari semua sisi. Ramadhan juga merupakan bulan ampunan, sehingga umat manusia diberikan kesempatan untuk mendapat penghapusan dosa yang telah lalu. Apabila kemudahan yang ada di Bulan Ramadhan tidak dapat dimanfaatkan untuk mendapat kebaikan yang besar, maka lebih sulit kebaikan tersebut diraih di waktu yang lain.”
Tarhib Ramadhan ini merupakan pembuka dari rangkaian kegiatan yang telah diagendakan dalam rangka menyemarakkan Bulan Ramadhan di lingkungan Bea Cukai Pontianak agar pegawai bersiap dan terus bersemangat untuk meraih kebaikan.
Marhaban ya Ramadhan marhaban syahru shiam.